Rabu, 13 November 2013

IKRAR PRASETYA GMNI


IKRAR PRASETYA GMNI


Kami, Anggota Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia, adalah Pejuang Pemikir – Pemikir Pejuang Indonesia dan berdasarkan pengakuan ini, kami mengakui bahwa :


  1. Kami adalah makhluk ciptaan Tuhan dan bersumber serta bertakwa kepada-Nya.
  2. Kami adalah Warga Negara Republik Indonesia, yang bersendikan Pancasila dan setia kepada cita-cita Revolusi, 17 Agustus 1945.
  3. Kami adalah Pejuang Indonesia, yang menjunjung tinggi kedaulatan rakyat, lahir dari rakyat yang berjuang dan senantiasa siap sedia berjuang, untuk dan bersama rakyat, membangun masyarakat Pancasila.
  4. Kami adalah Patriot Indonesia, yang percaya kepada kekuatan diri sendiri, berjiwa optimis dan dinamis dalam perjuangan, senantiasa bertindak setia kepada sesama kawan seperjuangan.Kami adalah Mahasiswa Indonesia, penuh kesungguhan menuntut ilmu dan pengetahuan setinggi-tingginya, untuk diabdikan kepada kepentingan rakyat dan kesejahteraan manusia.
Berdasarkan pengakuan-pengakuan ini, demi kehormatan, Kami berjanji, bersungguh-sungguh menjalankan kewajiban, mengamalkan semua pengakuan ini, dalam karya hidup kami sehari-hari.


Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberkati niat dan tekad kami.

SUMPAH MAHASISWA



SUMPAH MAHASISWA

KAMI MAHASISWA INDONESIA BERSUMPAH
BERTANAH AIR SATU TANAH AIR TANPA PENINDASAN 

KAMI MAHASISWA INDONESIA BERSUMPAH
BERBANGSA SATU BANGSA YANG GANDRUNG AKAN KEADILAN 

KAMI MAHASISWA INDONESIA BERSUMPAH
BERBAHASA SATU BAHASA TANPA KEBOHONGAN

Hidup MAHASISWA !!! 
Hidup RAKYAT !!! 
Hidup DEMOKRASI !!!

MARS dan HYMNE GMNI

Mars GMNI

Mahasiswa Indonesia
Bersatulah Segera
Di dalam satu barisan
anti kemiskinan
dalam satu barisan
serasa sama bahagia
Berjuang secara dinamis
di dalam Front Marhaenis
Reff.
Bersama buruh tani, bersama GMNI
Abdi rakyat sejati
Bersatulah segera
Marhaen pasti menang



Hymne GMNI
Lagu dan lirik : Eros Djarot

Kami pemuda Indonesia, putra-putri sang fajar
Merah warna darahku, putih warna tulangku
bersih jernih jiwa kita
Kami mahasiswa Indonesia, cinta rakyat merdeka
siap rela berkorban sepenuh jiwa raga
demi nusa dan bangsa
Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia
Pejuang Pemikir yang tetap setia

SELAMAT BERJUANG KAWAN



Selamat berjuang kawan….
Sesutu akan indah bila dengan di sertai tindakan nyata,di era sekarang sudah krisis kepercayaan karna ulah pemerintah kita sendiri mereka selalu mengumbar janji tanpa kepastian.
Jadilah kader GMNI yang gerak dan langkahmu untuk rakyat agar selalu bahagia dengan menyambut hari esok dengan senyuman.bukan membiarkan keadaan pemerintah yang selalu sermena-mena memainkan keadaan bangsa ini.yang sekali lagi rakyat menjadi korban ketidak adilan.wahai saudaraku mulai sekarang dan sampai hari esok mulailah berfikir untuk diri sendiri dan orang lain khususnya rakyat kaum Marhaen kalau bukan kita siapa lagi.karna kita sebagai
PEJUANG PEMIKIR-PEMKIR PEJUANG

MERDEKA….!!!

PEMBUKAAN


Merdeka…...!!!
GMNI……..Jaya
Marhaen……..Menang

Dengan rahmat tuhan yang maha esa semata karena kita masih dalam keadaan sehat,dan kita sekalian bisa menjalankan hidup berbangsa dan bernegara dengan baik dan damai.semoga kita sekalian mampu menjalankan amanat perjuangan ini.perjuangan bagi kaum marhaen dengan cara-cara yang terorganisir.
            GMNI sebagai organisasi ektra kampus ,yang berideologikan Marhaenisme tentunya harus mampu menjawab tantangan zaman yang semakin luar biasa,dengan adanya penjajahan dalam bentuk barunya.
            Sehingga kader-kader GMNI harus mengerti dan paham tentang organisasinya sendiri.untuk kemudian mengamalkan amanah organisasi yang telah digariskan.semoga buku kecil ini mampu menjawab kawan-kawan terhadap organisasi ini.
            Memang meski diakui bahwa buku ini merupakan tetesan embun dalam samudra ke-GMNI-an.untuk itu Komisariat GMNI UNISLA mohon saran dan kritik dari kawan-kawan dan Sarinah untuk membesarkan organisasi ini. 
Merdeka…...!!!
GMNI……..Jaya
Marhaen……..Menang